Tips Smartphone android lama terjual dengan Mahal

Apakah anda ingin menjual smartphone dan tablet lama yang tidak terpakai? 

Sebaiknya anda tahu beberapa hal yang harus diperhatikan terhadap smartphone dan tablet anda sebelum melakukan kedua hal diatas. Artikel kali ini akan mengulas tentang bagaimana mengoptimalkan perangkat android lama seperti baru sebelum berpindah tangan. Berikut ini adalah tips sederhana sebelum menjual atau memberikan smartphone lama kita.


Inti dari tips sederhana ini adalah mengoptimalkan hp lama menjadi seperti baru!!! cabut semua sim card, Memory card, hapus data data, hapus instalan sehingga perangkat akan seperti masih perawan dan belum dijamah tangan manusia.


Tips Smartphone android


1. Keluarkan SIM card

Hal pertama yang harus anda lakukan ketika mempersiapkan telepon lama ketempat yang baru adalah mengambil SIM card. Meskipun jika anda bermaksud membeli SIM card yang baru dengan smartphone baru anda, SIM card lama tetap terdapat kontak relasi, teman, atau saudara yang tersimpan bukan? Jadi langkah awal ambil SIM card tersebut apapun yang nantinya anda lakukan.




2. Keluarkan Memory Card

Jika anda mempunyai telepon dengan slot microSD card, maka hal yang harus anda lakukan adalah mengeluarkan SD card tersebut. Silakan amati bagian slot di pojokan dari telepon atau dibagian belakang, tepatnya dibagian sebelah batterai. 

Tips Smartphone android


Tentunya sebelum mengeluarkan memory card tersebut, anda akan mengcopy foto sebanyak mungkin, aplikasi dan dokumen pribadi ke memor card tersebut dengan tujuan secepatnya memindahkan ke perangkat smartphone baru anda.

3. Hapus data data

Langkah selanjutnya yang harus dilakukan setelah mengeluarkan semua kartu baik itu SIM card ataupun memory card adalah menghapus data yang terdapat didalam telepon. Ada beberapa cara yang mudah seperti masuk ke setting dan lihat bagian backup/restore, atau anda bisa melakukan secara manual dengan menghapus satu persatu. 

Tips Smartphone android


Proses ini akan sedikit berbeda tergantung dari perangkat yang anda miliki. Pastikan anda telah menyimpan backup data yang dimasukkan di memory card sebelum menghapusnya. Berikut ini adalah data yang sebaiknya anda delete:

  • Setting akun google
  • Configurasi data dan aplikasi
  • Aplikasi terinstal
  • Musik
  • Photo
  • Data pengguna lainnya
  • Akun tersambung di perangkat seperti (facebook, twitter, dll)

4. Bersihkan smartphone 


tips android


Setelah bagian dalam dari perangkat android anda bersih, hal selanjutnya adalah membersihkan bagian luar juga. Disana ada beberapa bagian yang mungkin tidak bisa dibersihkan seperti goresan di layar, namun paling tidak smartphone akan bebas dari debu dan kotoran lainnya. Biasanya dalam layar tersebut ada pelindung layar, mungkin anda bisa menggantinya, atau mencopotnya supaya terlihat lebih bersih. Anda juga bisa mengganti casing dengan yang baru, tetapi cukup yang murah saja tidak perlu yang mahal.

5. Masukkan ke dalam Box


tips android


Jika anda termasuk orang yang teliti, maka anda pastinya akan menyimpan box dan semua hal yang berhubungan dengan smarphone dan tablet anda. Biasanya sih dalam box berisi USB charger, kabel dan headphone. Pastikan semua benda tersebut sudah ada didalam box perangkat android anda. 

Apa yang harus dilakukan dengan telepon lama kita? Banyak sekali cara yang bisa dilakukan dengan telepon lama kita seperti memberikan kepada saudara, family kita, mendonasikan ke yayasan yang membutuhkan, atau anda juga bisa menjualnya kepada orang yang mau. Silakan pilih yang anda mau.

Tips Smartphone android lama terjual dengan Mahal Tips Smartphone android lama terjual dengan Mahal Reviewed by Unknown on 06.16 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.