Manfaat Benalu Untuk Kesehatan

Berbagai  Manfaat Benalu Untuk Kesehatan ini mungkin masih belum diketahui oleh sebagian orang karena banyak yang beranggapan bahwa benalu merupakan tanaman parasit yang sangat mengganggu tanaman yang dihinggapinya.  Benalu yang nama latinnya Lorantus merupakan jenis flora yang hidup tanpa membutuhkan media tanah karena  benalu hidup parasit yang menempel pada pohon lain.  


Semua yang diciptakan oleh Allah dimuka bumi pasti mempunyai manfaat. Kutipan dari Alquran yang membarikan gambaran seberapa merugikan, jelek, mengganggu sesuatu itu tetap mempunyai fungsi dan keguanaanya, tak terkecuali benalu. 

Benalu sering disebut tanaman penganggu karena memang biasanya tanaman ini menghisap mineral yang ada dalam pohon, dan terkadang dapat menyebabkan pohon yang dihinggapinya tersebut mati. Benalu menghasilkan bunga berkelamin tunggal dengan biji buah yang bergetah. Cara berkembang biak tanaman ini melalui burung atau satwa yang makan biji benalu dan selanjutnya biji benalu menyebar  dan kemudian menempel pada pohon lainnya.


Contoh Gambar Benalu yang Bermanfaat

 

benalu mangga
Manfaat Benalu Untuk Kesehatan

Walaupun sebagai tanaman pengganggu tanaman lain namun Manfaat Benalu Untuk Kesehatan Sangatlah  besar bagi kesehatan tubuh manusia. Khasiatnya pun tidak main-main karena berbagai penyakit berat pun seperti tumor, kanker, diabetes, ginjal dll dapat diobati dengan benalu ini. Serta penyakit ringan lainnya dapat disembuhkan dengan benalu seperti amandel, mual, sariawan, campak, dll. 

Secara umum kandungan zat yang apa pada benalu ditentukan  sangat ditentukan oleh zat yang terkandung pada tumbuhan inangnya atau tumbuhan yang ditempelinya. Misalnya benalu yang  menempel pada tanaman teh berbeda manfaatnya dengan benalu yang menempel pada pohon jambu, dll.

Ada jenis benalu tertentu yang banyak dicari yaitu benalu kopi dan teh karena dapat menyembuhkan kanker atau tumor.  Benalu pada tanaman teh daunnya mengandung tannin, kofein, serta minyak atsiri, sedangkan benalu pada tanaman kopi, bijinya mengandung dekstrin, asam kofeinat, kofeina, adenin, protein, alkali karbonat, alkali fosfat, serta ksatin. 

Cara pemanfaatan benalu untuk obat sangatlah mudah, misalnya untuk obat tumor serta kanker caranya dengan menyiapkan dua batang benalu yang menempel pada pohon teh dicampur dengan sebatang alang-alang dan adas palawaras secukupnya tambahkan tiga gelas air lalu rebus sampai mendidih setelah itu saring dan minumlah sehari satu kali secara teratur.

Sedangkan dalam penyembuhan amandel menggunakan benalu caranya  juga mudah siapkan benalu yang ada pada tanaman jeruk nipis campurkan adas palawaras secukupnya tambahkan  tiga gelas air dan rebus sampai mendidih, lalu saring dan minumlah setengah gelas sehari secara rutin. 

Untuk menyembuhkan campak, gunakanlah benalu sebagai bedak caranya tumbuk halus dua batang benalu  adas palawaras lalu oleskan pada tubuh anda yang terkena campak.

Contoh Gambar Benalu yang Bermanfaat



benalu jambu
Manfaat Benalu Untuk Kesehatan

Tanaman benalu menempel pada berbagai jenis tanaman jadi benalu memiliki manfaat yang berbeda sesuai dengan tanaman yang ditempelinnya atau tanaman inangnya, beberapa Manfaat Benalu Untuk Kesehatan lainnya sesuai inangnya diantaranya sebagai berikut:

Benalu salam (gondok), benalu randu (sesak, ginjal empedu, asma, saraf, poloip, hernia),  benalu sirsak (sakit perut, ambeien, sariawan), benalu mangga (sesak nafas, mual, liver, ambeien), benalu turi (gangguan saluran kecing, batu ginjal, kencing bernanah), benalu jati (kanker darah, melancarkan peredaran darah, flu, sipilis), benalu waru 9penguat rambut, kulit, serta menghilangkan jerawat) dll.

Waw, ternyata begitu banyak Manfaat Benalu Untuk Kesehatan tubuh kita, dan sebebarnya sekitar kita telah banyak menyediakan tanaman yang sangat bermanfaat bagi manusia. Sudah sepantasnya kita selalu bersyukur atas semua yang telah disediakan oleh Yang Maha Kuasa pada kita. Semoga  informasi ini bermanfaat bagi kita semua.
Manfaat Benalu Untuk Kesehatan Manfaat Benalu Untuk Kesehatan Reviewed by Unknown on 19.30 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.