Kereta Api Tercepat di Dunia

Sahabat Unik, ingin naik Kereta Api Tercepat di Dunia? Pastinya akan merasakan suatu sensasi yang luar biasa dan tentunya perjalanan akan cepat sampai tujuan. Kereta api  sebagai  alat transportasi  anti macet yang sangat digemari oleh berbagai kalangan masyarakat di dunia.  

Semakin majunya teknologi saat ini dan kebutuhan dunia yang serba cepat, banyak negara-negara maju yang melakukan pengembangan dalam system alat transportasi tercepat demi memudahkan aktivitas masyarakat.

Salah satu alat transportasi yang tengah dikembangkan dengan kecepatan super cepat itu adalah Kereta Api. Nah, berikut ini penulis sampaikan pada Sahabat Unik semua mengenai  beberapa negara di dunia telah menciptakan Kereta Api Tercepat di Dunia, antara lain.

Kereta Api Tercepat HSL 1, Belgia

 

asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia

Kereta Api ini pertama kali beroperasi tahun 1997 dengan rute perjalanan untuk menghubungkan Brusell tujuan ke LGV Paris. Kereta Api ini memiliki kecepatan 186 mph (300km/jam) dan perjalanan dari Belgia ke Perancis itu hanya ditempuh kurang dari 1,5 jam atau 90 menit. 

Kereta Api  Tercepat ETR 500, Italia

 
asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia


Kereta Api ETR 500 ini ciptaan dari negeri pizza, Italia yang memiliki kecepatan 190 mph (306 km/jam). Kereta Api  ini beroperasi   dengan rute Milan menuju Bologna  yang hanya ditempuh kurang dari satu jam atau 60 menit.

Kereta Api Tercepat Eurostar, Inggris

 
www.asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia

Kereta Api paling cepat kerajaan inggris ini melayani rute London � Paris melalui terowongan yang panjang yaitu terowongan  Eurotunnel. Kereta Api ini memiliki kecepatan  199 mph (320km/jam).

Kereta Api AVE-35 Talgo, Spain

 
www.asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia

Kereta Api Tercepat di Dunia selanjutnya  Kereta Api dari sebuah trayek AVE Talgo yang melayani rute perjalanan Madrid � Huesca, Madrid � Valadolid, dan Madrit � Malaga. Kecepatan dari Kereta Api ini adalah 205 mph (330 km/jam).

Kereta Api THSR 700T, Taiwan

 

www.asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia
Kereta Api   hasil garapan Jepang  ini adalah turunan dari shinkansen dengan kecepatan 208 mph (335 km/jam). Kereta api ini pertama kali diresmikan tahun 2007 dan melayani perjalanan Taipe � Kaohsiung.

Kereta Api KTX 2, Korea Selatan

 

www.asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia

Korea Selatan pun tak mau ketinggalan untuk bisa menciptakan kereta api super cepat yaitu dengan membuat KTX 2 yang biasa dikenal dengan sebutan Sancheon. Kereta api ini  dibuat oleh Korea Selatan dan Hyunday Rotem dengan keecepatan 215 mph (352 km/jam).

Kereta Api TGV Reseau, Prancis

 
www.asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia


Di Prancis Kereta Api sudah menjadi alat transportasi andalan semua masyarakat Prancis, kereta ini melayani rute perjalanan antar negara dan mulai beroprasi tahun 1992. Kereta Api ini memiliki kecepatan 230 mph (380 km/jam).

Kereta Api Shinkansen, Jepang

 

www.asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia
Alat transportasi yang juga digemari oleh masyarakat Jepang ini memiliki kecepatan 275 mph ( 443 km/jam dengan melayani rute perjalanan di berbagai kota yang ada di Jepang. Kereta Api ini biasa disebut platypus karena kereta ini mempunyai ciri khas yaitu moncong aerodinamisnya yang terlihat unik.

Kereta Api TR-09, Jerman

 
www.asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia


Kereta Api ini sebagai kereta api yang memakai system levitasi magnetig dengan melayani  rute antar kota di negara tersebut. Kereta yang telah beroperasi mulai  tahun 2004 memiliki kecepatan 227 mph (450 km/jam).

Kereta Api CRH 380H, China

 

www.asliunik.com
Kereta Api Tercepat di Dunia
Baru-baru ini China meluncurkan  Kereta Api Tercepat di Dunia dengan  melayani rute perjalanan Shanghai �  Hangzhou dan Shanghai � Nanjing. Kereta ini memiliki kapasitas 494 penumpang dengan kecepatan super cepat yaitu 294 mph (487km/jam).

Nah, itulah tadi Sahabat Unik daftar  Kereta Api Tercepat di Dunia yang sangat membantu masyarakat dalam melakukan perjalanan agar bisa cepat sampai tujuan dan tentunya bebas dari macet. Semoga di Indonesia juga ada Kereta Api Super Cepat agar bisa mengurangi angka kemacetan yang terjadi saat ini. Semoga bermanfaat.
Kereta Api Tercepat di Dunia Kereta Api Tercepat di Dunia Reviewed by Unknown on 20.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.