4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak

4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak � trtiernyata Indonesia menempati deretan pertama di ASEAN sebagai negara yang memiliki tingkat obesitas yang tertinggi pada anak. Menurut data UNICEF di tahun 2012 indonesia berada diurutan pertama yaitu 12,2% kemudian di urutan berikutnya adlah Thailand, Vietnam, Malaysia, serta Vilipina.

Salah satu penyebab tingginya angka obesitas pada anak usia dini yaitu anak-anak suka mengkonsumsi minuman yang berkalori.  Obesitas itu sendiri akan berdampak tidak baik bagi kesehatan si anak karena akan berpotensi membawa  yang sangat berbahaya misalnya jantung atau kordiovaskular. 

Gambar Anak Obesitas

 

anak obesitas
4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak
Nah, untuk itu sebaiknya para orang tua untuk selalu mengontrol asupan makanan yang akan dikonsumsi dengan memberikan asupan makanan yang bergizi dan sehat sedini mungkin. 

Sebagai orang tua jelas tidak ingin anak-anaknya mengalami obesitas, untuk itu sebaiknya harus dilakukan pencegahan sagar tidak terkena obesitas sedini mungkin. Apa saja pencegahannya? Ini lah 4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak  yang harus diketahui oleh para orang tua, yaitu sebagai berikut:

Melakukan aktivitas fisik dengan teratur

 

berlari
4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak

Aktivitas fisik ini sangatlah penting dalam proses perkembangan anak, jadi sebagai orang tua lebih baik membiarkan sang buah hati melakukan kegiatan yang mereka sukai dan menyenangkan misalnya, berjalan-jalan, menari, sepakbola, bersepeda,berlari, olahraga, dll. Jika sang buah hati lebih aktif maka kemungkinan terkena obesitas sangatlah kecil.

Memberi  Asupan Makanan Sehat

 

anak makan buah dan sayur
4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak
Peran orang tua sangatlah penting dalam mengatur pola makan anak, berikanlah asupan makanan yang bergizi kepad anak sedini mungkin. Mulai dari kecil kenalkanlah anak-anak dengan makanan yang sehat misalnya buah, sayur, ikan. 

Disitu anda sebagai orang tua juga harus menjelaskan akan pentingnya makanan yang sehat untuk tubuh kita,  serta buat si anak  menyukai makanan tersebut.  Hindari anak dari makanan berlemak, junk food, cemilan yang manis atau bergula, serta minuman-minuman yang akan tinggi kalori.

Pastikan Anak untuk Sarapan

 

anak sedang sarapan pagi
4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak
Sarapan itu sangat penting dan baik bagi kesehatan tubuh kita, untuk itu biasakan anak untuk selalu sarapan sebelum melakukan kegiatan atau aktivitas. Memulai hari dengan sarapan adalaah suatu awal yang baik karena tubuh telah mendapat energi yang sehat. Nah, sarpan itu juga mampu membuat anak untuk tidak jajan sembarangan.

Minum Air Putih yang Cukup

 

anak sedang minum air putih
4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak

Memastikan anak dalam  mengkonsumsi air putih sesuai kebutuhannya, karena jika kekurangan air putih  maka akan mmembuat si anak menurun kemampuan dalam beraktivitas fisik, kurangnnya konsentrasi, cepat lelah, serta cepat lupa. Disini penulis berikan daftar kebutuhan air si anak setiap harinya sesuai dengan berat badan, usia, serta aktivitas anak adalah sebagai berikut:
  • Anak berusia 1-3 tahun kebutuhan air sehari 1,1 liter atau setara dengan 4 gelas
  • Anak berusia 4-6 tahun kebutuhan air sehari 1,4 liter atau setara dengan 6 gelas
  • Anak berusia 7-9 tahun kebutuhan air sehari 1,6 liter atau setara dengan 6 gelas
  • Untuk anak laki-laki berusia antara 10-12 tahun kebutuhan air dalam satu hari 1,8 liter atau setara dengan 7 gelas
  • Dan, untuk anak perempuan berusia antara 10-12 tahun kebutuhan air dalam satu hari 1,9 liter atau setara dengan 8 gelas

Kebutuhan air anak terpenuhi akan  membuat tumbuh kembang anak juga menjadi  lebih baik serta selalu aktif dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Itu lah tadi informasi mengenai  4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak yang harus diketahui oleh para orang tua, agar anak tetap sehat dan tidak terkena obesitas. Semoga bermanfaat





4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak 4 Cara mencegah Obesitas Pada Anak Reviewed by Unknown on 21.30 Rating: 5

1 komentar:

  1. Obat (steroid, beberapa obat psikiatris): Bagi anak yang memiliki diabilitas mental biasanya akan diberikan obat-obatan khusus untuk mengobatinya. Obat itu biasanya dapat memicu hormon yang dapat menyebabkan obesitas pada anak .

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.