Timnas senior Indonesia Vs Vietnam

Timnas senior Indonesia sudah siap melakukan aksi pertama di Piala AFF 2014 akhir pekan ini, Sabtu 21 November 2014. Berhadapan dengan tuan rumah Vietnam menjadi ujian pertama Timnas senior Indonesia di laga perdana penyisihan Grup A Piala AFF nanti malam di My Dinh National Stadium, Hanoi.

Timnas senior Indonesia  bertemu dengan Vietnam di sejumlah ajang pertandingan baik di dalam kompetisi resmi kenegaraan maupun hanya sebuah pertandingan persahabatan. Keseluruhan pertemuan antara Timnas senior Indonesia dengan Vietnam merupakan pertemuan ke-18.

Timnas senior Indonesia  unggul jika berdasarkan catatan rekor pertemuan (head to head), Indonesia unggul atas timnas vietnam  berperingkat 136 dunia. Timnas senior Indonesia menang sebanyak 7 kali sedangkan kalah sebanyak 4 kali,  sisanya, 6 laga berakhir imbang.

Namun fakta kemenangan ini tidak bisa menjadi ukuran dalam sepakbola modern. Vietnam saat ini berstatus sebagai tuan rumah sekaligus timm unggulan. Alhasil, Vietnam menjadi lawan yang paling diwaspadai Indonesia di babak penyisihan.

Laga Timnas senior Indonesia  melawan juara Piala AFF 2008 itu pun menjadi kunci langkah Tim Garuda. Jika menang, jalan berikutnya, untuk menuju semi final, cenderung lebih mudah. Mengingat dua lawan lainnnya hanya Filipina dan Laos.

"Vietnam masih yang terbaik di Grup A. Dengan keuntungan sebagai tuan rumah, Vietnam sudah hampir pasti mengamankan satu tiket ke semifinal," tutur pelatih timnas Indonesia Alfred Riedl dilansir Kenh14.vn.




Timnas senior Indonesia  Mengintip Kekuatan dan Kelemahan

Riedl merupakan sosok yang cukup tahu seluk beluk Vietnam, lantaran pernah melatih di sana selama dua periode. Paling tidak, pelatih asal Austria itu mengakui kalau dia terus memantau perkembangan Tuyen.

Berdasarkan hasil pengamatannya, Riedl berbicara tentang kekuatan Vietnam yang terus berkembang dari beberapa laga uji coba terakhir melawan Hongkong dan Palestina. Riedl juga mensinyalir Vietnam memiliki kekuatan di aspek fisik.

"Saya pikir duel melawan Hong Kong bukan pertandingan yang bagus untuk Vietnam. Tapi, justru di laga melawan Palestina, mereka lebih berkembang. Secara fisik, mereka juga sangat kuat," kata Riedl seperti dikutip Kenh14.vn.

Tak hanya itu, kombinasi pemain berpengalaman dan juga beberapa pilar muda di skuad Vietnam cukup diwaspadai Riedl. Menurutnya, kombinasi seperti ini bisa menghadirkan ancaman buat Indonesia.
"Vietnam adalan tim tuan rumah dan mereka memiliki banyak keuntungan dan pemain bagus. Saya mengetahui pemain berpengalaman seperti (Pham) Thanh Luong, (Le) Cong Vinh, (Le) Phuoc Tu, (Le) Tan Tai," ujar Riedl.

"Nama pemain yang paling membuat saya takut adalah nomor 10 (Van Quyet). Dia masih muda, tapi memiliki kelincahan dan penyelesaian akhir yang sangat bagus," lanjutnya, seperti dilansir Vietnam+.

Meski mengakui Vietnam lebih diunggulkan, Riedl sudah mengantongi kelemahan mereka. "Ada hal yang harus mereka kembangkan lagi untuk menghadapi laga pertama. Saya sangat menantikan laga melawan Vietnam," jelas Riedl.

Di saat bersamaan, Riedl mengeluhkan persiapan minim yang dilakukan Indonesia jelang Piala AFF 2014. Ia sempat dipusingkan Setelah harus menyeleksi sampai 60 nama pemain karena kondisi.

Mepetnya jadwal Indonesia Super League (ISL) dengan bergulirnya Piala AFF membuat seleksi pemain di Timnas kerap terkendala. Namun Riedl tetap percaya dengan kemampuan Indonesia. Asalkan tidak ceroboh.

"Saya bisa mengatakan tak pernah menghadapi persiapan yang begitu sulit seperti ini. Tapi saya yakin para pemain ini bisa lolos fase grup dan melangkah jauh. Karena kami bangga pakai kostum Indonesia dan begitu solid," katanya.

"Yang membuat saya khawatir adalah para pemain membuat kesalahan. Mereka tak boleh lakukan kesalahan sedikit pun di laga nanti," lanjut Riedl.

Sama halnya dengan Indonesia, Vietnam juga memantau perkembangan lawan di Grup A. Dan mereka menganggap Indonesia dan Singapura sebagai lawan terberat di fase grup, lantaran memiliki pemain naturalisasi yang tangguh.

"Rival kami semakin kuat setiap hari. Terutama Singapura dan Indonesia karena mereka memiliki sejumlah pemain berdarah asing dalam susunan pemain," ujar Sekretaris Jenderal Federasi Sepakbola Vietnam (VFF), Le Hoai Anh.

Dalam 22 daftar nama yang disodorkan Riedl, tercatat 4 pemain hasil program naturalisasi ada di dalamnya. Mereka adalah Cristian Gonzales, Sergio van Dijk, Raphael Maitimo dan Victor Igbonefo.

Dari empat pemain naturalisasi di atas, Van Dijk dan Maitimo berpeluang besar tampil sejak menit pertama. Sedangkan Gonzales dan Victor diprediksi tampil sebagai pelapis.

Timnas senior Indonesia Vs Vietnam Timnas senior Indonesia Vs Vietnam Reviewed by Unknown on 23.49 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.